BERITA TERBARU

MTs AL-MULTAZAM

Ujian Praktik Kolaboratif MTs Al-Multazam 2023

Gambar Berita

Ujian praktik kolaboatif adalah kegiatan praktik khusus kelas IX yang memiliki beberapa mata pelajaran untuk diujikan secara kolaboratif. Produk yang ditentukan dalam kegiatan ini adalah praktik membuat tempe, tape ketan hitam, tape ketan putih, dan tape singkong. Kegiatan ini diawali dengan sosialisasi panitia kepada siswa, kegiatan (praktik/fermentasi), pengerjaan laporan, power point, serta desain kemasan. Kegiatan ini dimulai pada hari Minggu, 7 Mei 2023 untuk proses fermentasi, desain produk, laporan, maupun power point. Pemasaran/penjualan produk pada hari Rabu, 10 Mei 2023 dan berakhir pada Kamis, 11 Mei 2023 untuk gelar produk dan presentasi hasil praktik. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi siswa MTs Al-Multazam.